October 04, 2010


Ya Allah kami memohon ampun kepada Mu dari segala kealpaan ketika kami sedang berada di hadapan Mu

Ya Allah kami memohon ampun kepada Mu atas keberpalingan kepada selain Mu ketika ketika kami berada di rumah Mu

Ya Allah kami memohon ampun kepada Mu dari segala bisikan dunawi yang menyibukkan kami ketika kami sedang mencari bekal menuju akhirat

Ya Allah kami memohon ampun kepada Mu dari segala bentuk pengagungan kepada selain Mu, sedangkan kami berada dalam genggaman Mu

Ya Allah kami memohon ampun kepada Mu dari segala ketergesaan kami di dalam mengerjakan sholat sehingga kami mengerjakan dalam kelalaian

Ya Allah kami memohon ampun kepada Mu dari segala syahwat yang terdetik dalam benak kami ketika kami sedang bermunajat kepada Mu

Ya Allah kami memohon ampun kepada Mu dari segala kesalahan dan dosa yang kami lakukan. Kami memohon ampun dari……………….., dari……………., dari…………………

Sampai di sini pena ini merasa malu untuk menuliskan segala bentuk kejahatan yang berkenaan dengan hak Mu. Akan tetapi hamba sangat menginginkan keluasan ampunan dari Mu yang akan menghujani hati kami yang telah terlumuri oleh debu-debu dosa, terkotori oleh noda-noda kelalaian , serta dipenuhi oleh keinginan duniawi.

Seluruhnya penuh dengan harapan untuk mendapatkan hidayah yang terus dinanti dengan hangat melebihi hangatnya bara, agar ia mengembalikan kepada kita cahaya fitrah yang cemerlang serta kesucian permulaan yanga sangat kuat.

Maka, apakah Engkau berkenan mengasihi kelemahanku , berlemah lembut kepadaku dan mengabulkan permohonan ku wahai Penolongku?

0 komentar :

Post a Comment